index

Jumat, 16 September 2011

tebak – tebak buah manggis

oleh hujan_kepagian
istilah “tebak – tebak buah manggis” ini baru pertama kali aku dengar pas iklan kartu 3 yang bintang iklannya si James Adityawarman Graham alias Jamie Aditya. wajar aja baru dengar soalnya ndeso, kalo dalam bahasa chinanya ya kampungan gitu :D.

antara penasaran n tidak penasaran aku dengan istilah itu. tapi suatu hari aku bersama ayahku singgah di toko penjual buah. rencananya mau beli pisang sama langsat. sambil menanti diatas motor aku menyapu dengan semua buah yang ada. eh tahunya pandanganku berlabuh di buah manggis. aku jadi teringat dengan istilah “tebak – tebak buah manggis”, makin jadi mau mencicipi buah manggis yang lagi duduk manis di keranjang. kalo beli satu harganya cuma 1.000, ya sudah langsung sikat aje. eh…taunya muncrat sana sini airnya.
“emanglah”. gerutuku dalam hati.
sambil menikmati buah manggis aku nyari2 tu arti istilah “tebak – tebak buah manggis” tapi tetap aja g ketemu, eh tahunya bapak aku langsung beli buah manggis itu sekilo gara – gara liat aku makan buah manggis. sekilo harganya 1.000 lebih (lebihnya ada deh). rasa penasaran makin menjadi – jadi lalu aku berbincang – bincang sedikit dengan suhu google ketemu deh jawabannya.
lalu aku coba praktekkan di buah manggis yang dibeli tadi. eh ternyata benar, kita bisa mengehtahui jumlah ruas daging – daging buah itu dengan cara melihat berapa jumlah sisi bintang yang ada dibagian bawah buah manggis. misalnya ada 5 sisi bintang maka jumlah ruas dagingnya didalam buah juga lima begitulah seterusnya.
Empat dan delapan ruas termasuk jarang. Tiga dan sembilan sangat langka. Dua dan sepuluh. fantastis susah dicarinya. Jangan tanya yang cuma satu ruas, mungkin hampir bisa dikatakan gak ada. walaupun sebenarnya gak ada yang mustahil di dunia ini. Nah, konon katanya buah manggis yang cuma memiliki 2 ruas, bisa jadi mahal harganya. Ck..ck..ck.. bisa sampe segitunya yah..
2011-09-16 19.57.34
oh ya…mengenai bintang iklannya ni.
menurut kacamata aku, antara James Adityawarman Graham alias Jamie Aditya dan nicholas cage ada persamaan. tapi tak tahu persamaannya dimana atau mataku yang sudah lamur ya? :D . nah..pembaca yang budiman jika sependapat dengan saya tolong dibantu ya? dibantu ya dibantu ya prok prok prok proook (kata pak tarno)

Untitled-1 copy

sumber
http://zonatanpasiksa.blogspot.com/2006/06/tebak-tebak-buah-manggis.html
http://pipicabi.blogspot.com/2011/05/tebak-tebak-buah-manggis.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar